Ahmad Dhani Serang Ahok dengan Isu SARA




Jakarta - Musikus Ahmad Dhani menyebut bahwa munculnya bakal calon pesaing Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok patut diapresiasi sebab merupakan bentuk perjuangan.




"Mereka sebagai warga negara yang tidak ingin tanah Nusantara dikuasai asing. Kamu ini kan turunan Majapahit, Mataram. Jadi, Indonesia ini tanah warisan Nusantara, warisan leluhur nenek moyang kita, bukan nenek moyang Ahok kan," kata Dhani dalam konferensi pers di rumahnya, di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin, 21 Maret 2016.




Dhani berulang kali menyerang Ahok. Namun, baru kali ini ucapannya langsung bernada rasial. Ahok diketahui keturunan Tionghoa asal Belitung. Sebelumnya, melalui akun Twitter-nya, Dhani mengunggah cuitan yang menyinggung SARA. "Apakah QS An nisa 144 bisa di tafsirkan berbeda dr teks Quran oleh Ulama utk memuluskan jalan Ahok jd Gubernur DKI???," tulisnya lewat akun @AHMADDHANIPRAST, Senin, 21 Maret 2016.





Dhani merupakan salah seorang yang berniat maju pada pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. Ia mengatakan tak putus asa untuk bertarung dalam pilkada meski menyadari peluang Ahok yang inkumben lebih besar.




Ia berharap ada kekuatan di luar kekuasaannya yang bisa membantunya mengalahkan Ahok. Dhani mencontohkan, saat Jepang menjajah Indonesia, tidak ada yang menyangka bahwa Jepang akan mundur dari Indonesia. Mereka akhirnya mundur karena Hiroshima dan Nagasaki dibom oleh Amerika Serikat.

FRISKI RIANA
loading...

0 Response to "Ahmad Dhani Serang Ahok dengan Isu SARA"

Posting Komentar