Alhamdulillah Es Cincau Hitam Susu Spesial Mampu Menurunkan Risiko Diabetes Melitus || Resep Dan Cara Membuatnya



Resep es cincau dengan bahan utama cincau hijau atau cincau hitam ( janggelan ) mudah dan gampang membuatnya. Dengan tambahan susu kental manis jadilah minuman cincau spesial. Apa lagi jika di tambah bahan lain akan tercipta minuman segar dari bahan dasar cincau ini. Namun secara umum es cincau hitam lebih segar dari pada es cincau hijau. Namun cincau hijau lebih bermanfaat untuk mendinginkan dalam tubuh.
Cincau hijau terbuat dari bahan daun cincau yang diperas peras hingga keluar lendirnya kemudian disaring dan didinginkan. Sedangkan cincau hitam lebih dikenal masyarakat sebagai janggelan. Silahkan belajar cara membuat cincau hijau dan cincau hitam ( janggelan ) akan admin bahas pada waktu mendatang.
advertisements
Resep es cincau hitam segar ini sengaja admin beri tambahan susu kental manis warna putih agar supaya lebih mempuyai nilai gizi. Namun sebagian besar es cincau hitam ini menggunakan santan kelapa. Apapun bahan yang ditambahkan tetap saja es cincau rasanya segar dan nikmat.
Bagaimana mempersiapkan es cincau susu spesial segar ini. Yuk kita kumpulkan bahan bahannya dulu. Para sahabat kuliner nusantara dan para remaja putri dapat membeli bahan bahannya di pasar pasar tradisional atau di supermarket juga ada. Yang jelas harganya pasti murah lho.
Bahan es cincau susu spesial
  • Cincau hitam : 1 buah ukuran 10 cm x 10 cm ( potong dadu / sesuai selera )
  • Susu kental : 1 kaleng dapat diganti dengan (santan kelapa + daun pandan kemudian didihkan).
  • Batu es : secukupnya. Anda dapat membeli batu es higienis atau membuatnya sendiri.
  • Teh celup : secukupnya
  • Gula pasir : secukupnya
  • Air panas : secukupnya
Cara membuat es cincau susu spesial
  • Masukkan air panas + 1 sachet teh celup aduk aduk kemudian tambahkan gula pasir 1 hingga 2 sendok makan terus aduk aduk hingga rata.
  • Tambahkan beberapa potong cincau + batu es + susu kental ( air santan )
  • Siap di sajikan
Es cincau ini dapat juga ditambah dengan potongan buah stroberi, atau bisa juga dengan potongan kecil nangka atau bisa juga ditambah dengan rumput laut. Pokoknya anda dapat membuat kreasi baru deh nantinya. Dan sangat pas disajikan pada siang hari atau pada saat berbuka puasa, wow pasti segar dan mantap.


Sumber   =   saelekko.com
loading...

0 Response to "Alhamdulillah Es Cincau Hitam Susu Spesial Mampu Menurunkan Risiko Diabetes Melitus || Resep Dan Cara Membuatnya"

Posting Komentar